Headlines News :
HOME » » Selama Puasa, PLN Prioritaskan Layanan

Selama Puasa, PLN Prioritaskan Layanan

Written By iNFO BERAU on Jumat, 03 Agustus 2012 | 16.26



Perhatian manajemen PLN Tanjung Redeb selama bulan Ramadan, khususnya dalam memberikan layanan listrik, terus menjadi prioritas. Kerjasama terus dilakukan, sehingga pasokan listrik tercukupi. Termasuk mengoptimalkan, sehingga tak terjadi pemadaman.

Menurut Francis Al Jauhari, kepala PLN Tanjung Redeb yang juga membawahi beberapa daerah di wilayah Utara, menjelaskan, sebelum memasuki bulan puasa, sudah melakukan koordinasi dengan berbagai pihak, diantaranya bersama manajemen Indo Pusaka Berau (IPB) selaku pengelola PLTU Lati.”PLTU selaku pemasok listrik terbesar, kami sudah melakukan koordinasi sehingga kontinuitas pasokan terus berlangsung,”kata Francis.

Memasuki minggu ke dua puasa, menurut dia, semua berjalan lancar. Baik PLTU maupun dengan berbagai pihak yang menjadi mitra PLN dalam penyediaan mesin gen set yang ditempatkan di PLTD Sambaliung. Termasuk, melakukan pemeriksaan jaringan yang bentangannya cukup jauh, baik kerah Labanan maupun ke arah Suaran serta bentangan dari pusat pembangkit di Lati, kecamatan Gunung Tabur.

Diakuinya, bahwa selama puasa, memang pemakain listrik cukup tinggi. Ini dibuktikan dengan berakhirnya beban puncak yang lebih lama. Namun, semua bisa diatasi dengan ketersediaan pasokan listrik, yang cukup. Hal yang sama juga berlangsung di wilayah kecamatan, yang masuk dalam wilayah kerja PLN.”Semua kita berikan perhatian khusus, baik selama puasa maupun di luar Ramadan,”tegasnya.

Secara khusus, Francis juga memberikan apresiasi yang tinggi, terhadap semua jajaran Pemkab maupun instansi terkait, khususnya bupati yang juga terus memberikan perhatian dan memberikan motivasi kerja segenap jajaran manajemen, sehingga apa yang dilakukan selama ini berjalan baik.”Kami berterima kasih dengan Pemkab, khususnya Bupati yang terus menerus memberikan perhatian yang tinggi, yang sekaligus menjadi pemicu semangat bekerja,”tambahnya,(hms3) kaltimpost.co.id

Telah Dibaca: Kali

Artikel Terkait

Share this article :

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik.
Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Hargai pembaca lain dengan berbahasa yang baik dalam berekspresi.
Jangan menebar nuansa kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu. Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.
Mau tinggalkan Link juga boleh.
 
Support : Creating Website | iNFO BERAU
Copyright © 2011. iNFO BERAU - All Rights Reserved
Info yang ada di Blog Ini dikutip dari: