Headlines News :
HOME » » Safari Ramadan Diawali ke Pesisir

Safari Ramadan Diawali ke Pesisir

Written By iNFO BERAU on Senin, 23 Juli 2012 | 16.39


TANJUNG REDEB - Melaksanakan agenda rutin setiap bulan suci Ramadan, jajaran Pemerintah Kabupaten Berau di Ramadan 1433 H ini, kembali mengadakan safari di 13 kecamatan.
Kegiatan yang langsung dipimpin Bupati Berau Makmur HAPK itu, direncanakan mulai Senin (23/7) hari ini. Sesuai jadwal, rombongan Bupati akan mengawali safari ke kecamatan terjauh di wilayah pesisir selatan.
Kepala Bagian Hubungan Masyarakat dan Protokol Setkab Berau, Mappasikra Mappaseleng, Minggu (22/7) kemarin, mengungkapkan kalau rencana safari Ramadan pejabat Pemkab Berau akan dibagi dalam tiga rombongan. Hal itu dimaksudkan untuk memudahkan kegiatan, seiring dengan padatnya jadwal di bulan Ramadan yang juga bersamaan dengan rangkaian HUT RI Agustus mendatang.
 Rombongan yang dipimpin Bupati Makmur akan mengadakan safari di Kecamatan Talisayan. Sementara Wakil Bupati Ahmad Rifai akan bersafari di Kecamatan Batu Putih. Sementara yang mewakili bupati safari di Kecamatan Biduk-Biduk dijadwalkan Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Jonie Marhansyah.
Rombongan juga didampingi setiap kepala satuan kerja perangkat daerah (SKPD).
Kegiatan Safari Ramadan, diungkapkan Mappasikra, adalah ajang silaturahmi pemerintah kabupaten bersama seluruh masyarakatnya. Pejabat daerah akan mengikuti seluruh rangkaian kegiatan mulai dari buka bersama, salat magrib berjamaah, isya hingga tarawih.
“Kegiatan ini juga merupakan kesempatan masyarakat untuk bertemu dan berdialog langsung dengan pimpinan daerah,” ungkapnya.
Tidak hanya sebatas melakukan silaturahmi dengan masyarakat selama agenda safari nanti. Tetapi rombongan pejabat kabupaten juga melakukan peninjauan ke beberapa kegiatan pembangunan di kecamatan. Selain itu kegiatan tersebut juga dimaksudkan untuk menampung aspirasi masyarakat, terutama yang berkaitan dengan pembangunan di kampung dan kecamatan.
“Selain Safari Ramadan, kegiatan seperti buka bersama dengan seluruh pegawai negeri sipil, serta anak yatim piatu dan tokoh masyarakat juga tetap berjalan seperti tahun lalu,” tandasnya. (hms4/ha)

Artikel Terkait

Share this article :

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik.
Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Hargai pembaca lain dengan berbahasa yang baik dalam berekspresi.
Jangan menebar nuansa kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu. Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.
Mau tinggalkan Link juga boleh.
 
Support : Creating Website | iNFO BERAU
Copyright © 2011. iNFO BERAU - All Rights Reserved
Info yang ada di Blog Ini dikutip dari: